Pengertian Marketplace

Gogandul.com ♠ Pengertian Marketplace – Marketplace, adalah applikasi atau sebuah web yang memberikan kita kemudahan berbelanja online dari berbagai penjuru tempat penyedia produk barang jualan dan tentu menjadi wadah bagi mereka yang ingin membuka bisnis.

Biasanya para pemilik atau pengembang marketplace tidak memiliki produk  mereke sendiri, mereka hanya menyediakan tempat untuk orang lain berjualan secara online dan kemudian menampilkan atau menyajikanya kepada pengguna / calon pembeli

Bahasa sederhananya, marketplace adalah binis yang tidak hanya membantu untuk mempromosikan produk, tapi juga menjadi jembatan untuk transaksi itu bisa terjadi.

Di Indonesia sendiri sudah banyak sekali marketplace yang tersedia, seperti misalnya

  • Shopee
  • Bukalapak
  • Tokopedia
  • Blibli dan masih banyak lainnya

Di zaman yang sudah serba online ini, wajar jika market place menjadi booming, karena kehadirannya memudahkan konsumen untuk berbelanja online, dan juga memberikan pilihan banyak sekali variasinya produknya.

Dengan hadirnya marketplace ini, sangat menguntungkan bagi para pebisnis, kenapa begitu?!

Hadirnya marketplace ini membuat para pebisnis tidak harus repot mendatangkan pengunjung, kebutuhan pengunjung mereka sudah dipenuhi dengan  adanya market place ini. Dimana kita ketahui bersama, bahwa kunjungan ke marketplace semakin tinggi setiap harinya.

Namun selalu, dibalik kelebihan pasti ada saja kekurangan

Dimana kelemahan marketplace terletak di banyaknya persaingan yang terjadi, banyaknya produk dengan jenis yang sama, dimana jumlahnya bisa ribuan dengan harga yang berbeda-beda pula.

Hal ini bisa membuat kamu bingung sebagai pembeli, mana yang lebih baik kamu beli dan juga bingung sebagai penjual bagaimana cara menjual kalau dalam satu produk saja sudah ribuan jumlahnya!

Masalah itu bisa kamu selesaikan sih, dengan memilih toko yang memiliki reputasi yang tinggi dan dengan penjualan yang tinggi pula, dan sebagai penjual kamu perlu memberika pelayanan yang terbaik agar toko di marketplace kamu bisa lebih baik.

Oke sekarang kita akan berkenalan dengan jeni-jenis marketplace, jika dikelompokan marketplace memiliki 3 jenis yaitu :

  • Marketplace Vertikal

Market place ini merupakan jenis marketplace yang menjual produk dari berbagai supplier namun mereka hanya menyediakan satu jenis produk.

Seperti misalnya, marketplace yang memasarkan produk mobil, dari yang bekas sampai yang baru.

  • Marketplace Horisontal

Marketplace jenis ini merupakan marketplace yang menjual banyak sekali jeni produk, namun semua produk yang mereka tampilkan saling memiliki keterkaitan.

Sebagai contoh, marketplace yang menjual produk Smartphone dan aksesoriesnya, didalam marketplace itu tidak hanya menjual berbagai jenis Smartphone saja, tapi juga menjual berbagai kebutuhan pendukung dan sparepart Smartphone  lainnya

  • Marketplace global

Dalam marketplace jenis ini, kamu akan menemukan banyak sekali produk yang ditampilkan, dengan kategori yang beragam dan banyak jenisnya.Marketplace ini umumnya dikelola oleh perusahaan besar yang sudah memiliki kekuatan untuk membangun system marketplace agar bisa digunakan seluruh pengguna, baik penjual atau pun pembeli.

Contoh marketplace global adalah yang sudah pernah saya sebutkan diatas.

Tertarik untuk mencoba mengadu nasih dengan berjualan di Marketplace?! Kamu bisa langsung mendaftarkan diri kamu dan usaha kamu, untuk bisa menikmati layanan penjualan dari marketplace ini, tapi sebelum itu kamu harus memastikan produk yang kamu ingin jual itu memili nilai yang bisa ditawarkan ke orang lain.

Oke sekian artikel dari saya tentang pengertian dari marketplace, semoga artikel ini membantu kamu dan semangat selalu, semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menjadi media untuk menambah informasi kamu yah!

 

Bagikan: