rekomendasi novel islami

Kesibukan bekerja setiap harinya tentu sudah membuat kita jenuh. Untuk mengatasi hal itu, kita dapat melakukan berbagai aktivitas atau hobi kita. Misalnya saja, jika kamu salah seorang yang memiliki hobi membaca, di akhir pekan atau ketika waktu luang dapat melakukan kegiatan membaca. Nah pada pembahasan kali ini kita akan ulik berbagai rekomendasi novel Islami yang enak dibaca. Yuk simak!

5 Judul novel islami dengan cerita menarik

1. Kekasih Impian

Kekasih Impian merupakan salah satu novel yang patut dibaca karena isinya sangat menarik. Novel garapan Wardah Maulina ini mengisahkan perjalanan asmaranya dengan sang suami. Dalam novel diceritakan bagaimana awal mula penulis jatuh hati dengan salah satu unggahan foto lelaki idamannya.

Doa yang tak pernah terputus akhirnya bersambut. Dimana pada akhirnya Tuhan sang maha cinta menyatukan keduanya dalam sebuah ikatan suci. Bagi kamu yang penasaran bagaimana keduanya dapat berjalan pada takdir yang diimpikan dapat langsung membeli bukunya.

2. #mewakiliperasaanmu

Rekomendasi novel islami terbaik selanjutnya ialah berjudul #mewakiliperasaanmu. Novel garapan ustadz Handy Bonny ini memiliki banyak penggemar. Pasalnya novel tersebut bercerita mengenai ketakwaan seorang hamba pada Allah SWT. Tentu kita sepakat jika untuk menjadi nulis bukan harta maupun tahta standarnya. Melainkan ketakwaan terhadap sang pencipta.

3. Ayat-ayat cinta

Apakah kamu penggemar Habiburrahman El-Shirazy? Ya, penulis yang kerap disapa kang Abik ini memang selalu menulis berbagai novel islami dengan cerita yang luar biasa. Salah satu judul novelnya yang cukup membekas di hati para pembacanya ialah ayat-ayat cinta. Dimana novel tersebut menceritakan kisah percintaan segitiga antara Fahri, Aisyah dan Maria.

Cerita berlatar tempat di Mesir, Kairo. Fahri yang sedang berjuang menyelesaikan pendidikannya di Al-Ahzar, Kairo akhirnya harus mengalami kisah cintanya yang cukup pelik. Ia dikelilingi oleh beberapa wanita yang berjuang untuk menjadi pendamping hidupnya.

Puncak ujian terberat yang dialami Fahri ialah ketika ia harus memilih mempertahankan rumahtangganya dengan Aisyah atau menolong sahabatnya yang sedang sakit yakni Maria dengan cara menikahnya. Akankah Fahri memilih Maria dan melepas Aisyah? Ikuti kisah lengkapnya dengan membaca bukunya. Dijamin seru!

4. Cinta di ujung sajadah

Selain Habiburrahman, Asma Nadia menjadi salah satu nama penulis yang populer di Indonesia. Bahkan beberapa novelnya sudah naik ke layar kaca. Nah salah satu rekomendasi novel islami keluarga yang patut kamu baca juga ialah cinta di ujung sajadah.

Novel garapan Asma Nadia tersebut mengulas perihal cinta yang jauh lebih luas. Tidak hanya berbatas cinta pada kekasih saja. Melainkan cinta kepada ibu, keluarga, sahabat dan cinta kepada Allah SWT. Dibawakan dengan gaya bahasa yang ringan dan menggugah hati. Pastinya usai membaca kamu akan langsung ingin memeluk ibu. Pastikan kamu baca novel ini ya.

5. Assalamualaikum Beijing

Novel assalamu’alaikum Beijing karya Asma Nadia ini berkisah mengenai perjalanan seorang penulis bernama Asmara dalam menjelajahi Beijing di China. Asmara menyusuri keindahan alam Beijing dan terlibat kisah cinta rumit dengan Zhong Wen seorang pemuda atheis.

Zhong Wen yang jatu cinta dengan Asmara akhirnya mulai mempelajari Islam darinya. Meski banyak ujian yang menghantam keduanya tetap berhasil bersama. Zhong Wen menjadi mualaf dan keduanya menikah.

Nah itulah 5 rekomendasi novel islami yang dapat kamu baca ketika waktu luang. Semoga novel-novel di atas dapat menghibur dan memberikan pelajaran bermanfaat juga ya.

Bagikan:

Tags: